Iklan Header

7 Rumah dan Sekolah di Purwakarta Rusak Diterjang Batu Raksasa

Admin One
Editor: Garutselatan.info Rabu, 09 Oktober 2019, 11:13 WIB Last Updated 2019-10-09T12:48:34Z
Baca Juga
GARUTSELATAN.INFO - Sebanyak tujuh rumah warga dan satu sekolah di Kampung Cihandeuleum, Desa Sukamulya, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Purwakarta, Provinsi Jawa Barat rusak setelah diterjang batu besar dari atas Gunung Cihandeuleum pada Selasa (08/10/2019).

Rumah Warga Yang Diterjang Batu Raksasa [foto : istimewa]

Batu yang menerjang rumah warga tersebut merupakan dampak dari aktivitas blasting atau peledakan batu yang dilakukan oleh PT Mandiri Sejahtera Sentra (MSS) pada hari selasa siang (08/10/2019) sekitar pukul 13.00 WIB.
Baca Juga : Siap-siap Yang Nunggak Pembayaran, BPJS Siapkan 3.228 Orang Untuk Menagih
"Dari hasil penelusuran dilapangan oleh anggota dan menurut keterangan saksi, batu tersebut jatuh dari ketinggian sekitar 500 meter menimpa rumah warga dan bangunan sekolah yang berada dibawah gunung," kata Wibi.

Rumah Warga Yang Diterjang Batu Raksasa [foto : istimewa]

Dari tujuh rumah warga dan satu bangunan sekolah itu diantara yang mengalami kerusakan parah sedangkan yang lainnya hanya mengalami kerusakan di beberapa titik setiap bangunannya.

Bangunan Sekolah Yang Diterjang Batu Raksasa [foto : istimewa]

Demi keamanan warga langsung dilakukan evakuasi dari TKP. Meski kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, ucap Wibi, namun petugas dari Dinas Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran disiagakan di sekitar lokasi.

Related Search :
  • 7 Rumah dan Sekolah di Purwakarta Rusak Diterjang Batu Raksasa
  • Batu yang menerjang rumah warga merupakan dampak dari aktivitas Blasting atau Peledakan Batu 
  • Batu Raksasa jatuh dari Ketinggian sekitar 500 Meter.


Baca Artikel Garutselatan.info Lainnya di Google News

Komentar

Tampilkan

Terkini

Game

+