Iklan Header

Berapa Keuntungan Investasi Saham

Admin
Editor: Garutselatan.info Senin, 15 November 2021, 09:06 WIB Last Updated 2021-11-15T02:06:25Z
Baca Juga

Berapa keuntungan investasi saham - Selamat malam nih sahabat Gsn, Apa kabarnya? Semoga kita senantiasa berada dalam kesehatan dan lindungan dari Allah swt, Aamiin. Pada kali ini kami akan membahas mengenai berapansih keuntungan investasi saham, kuy langsung saja simak ya guys! Berapa keuntungan bermain saham per bulan?, atau penghasilan dari saham kira-kira berapa per tahun?. Nah ini yang akan kami bahas. Kira-kira jika sahabat analis ikut investasi juga berapa keuntungan trading saham yang akan didapat ya?

Berapa Keuntungan Investasi Saham

Sebelum belajar lebih lanjut, pastikan kalian sudah belajar cara membeli saham online. Jadi, beli saham di bursa efek Indonesia (BEI) itu tidak bisa langsung, harus lewat perantara yang dinamakan dengan perusahaan sekuritas. Setelah buat akun di sana, maka barulah bisa melakukan jual beli saham.


Adapaun keuntungan yang diperoleh jika berinvestasi saham adalah terdiri dari 2 macam, yaitu:


1. Dividen

Bagi perusahaan atau emiten sendiri, mereka membagi dividen minimal sekali setahun, kecuali kalau pembagiannya dilakukan bertahap maka bisa 2-3 kali.


Tapi, bagi trader saham beda lagi, karena mereka bisa dapat dividen tanpa harus menunggu setahun, bahkan bisa dalam hitungan menit saja.


Defenisi dividen sendiri adalah bagi hasil yang diberikan perusahaan kepada pemegang saham dari laba bersih yang didapat dari hasil usahanya selama setahun terakhir. 


Baca Juga: Investasi Reksa Dana Untuk Pemula


Kunci utama untuk bisa mendapatkan dividen adalah si investor harus membeli sahamnya di hari cum date. Ya, cukup beli sahamnya di hari cum date tersebut, walau belinya di menit terakhir tepat sebelum jam perdagangan saham di bursa tutup (pukul 15:49:59, karena bursa tutup 15.50 sore).


Dan jika ia menjualnya di menit pertama bursa buka, jam 09.00 besoknya, maka tetap dihitung sebagai orang yang berhak mendapatkan dividen.


Hari penentuan cum date tersebut biasanya hanya sehari saja. Dan besoknya, sudah masuk hari ex cum date yang mana itu artinya hari cum date tersebut telah berakhir.


Adapun besaran keuntungan dari dividen tidak sebanyak deposito bank, yakni rata-rata antara 1-5% saja. Tapi jangan berkecil hati dulu, karena jika sahabat GSN, sudah membeli sahamnya 10 tahun lalu sedang harganya sudah naik banyak, maka nilai segitu bahkan bisa lebih tinggi dari deposito.


Kok bisa begitu? Jadi begini contohnya, misalnya kamu beli saham MYOR (Mayora) di harga 1800 di tahun 2016 dan setelah setahun dipegang, atau mungkin kurang dari setahun, kamu dapat dividen 3%. Mungkin itu terlihat sedikit, tapi bila kamu tidak menjualnya dan di tahun 2018 harganya sudah naik Rp3.000an per lembar dan kamu dapat lagi keuntungan dividen senilai 3%, maka nilainya tentu bukan 3% lagi karena kita menghitungnya dari modal awal Rp1.800 tadi.


Itu artinya, jika harganya sudah sudah naik lebih dari 50% maka nilai dividennya juga demikian, yaitu sudah hampir senilai 5%. Dan demikian seterusnya, bila harganya naik terus maka nilai dividennya juga akan terus naik karena kita menghitung dari modal awal yang dikeluarkan untuk membeli saham MYOR tadi yang hanya Rp1.800 per lembar.


2. Capital Gain

Berbeda dengan dividen di atas, kalau keuntungan trading saham dari capital gain ini bisa kita dapatkan kapan pun, selama saham yang telah dibeli telah naik harganya dan dijual saat jam perdagangan saham BEI.  Tapi, pastikan minimal lebih tinggi dari fee tradingyang ditentukan oleh perusahaan sekuritas tempat kamu membuka rekening dan trading saham tersebut.


Pengertian capital gain sendiri adalah selisih harga saham antara harga beli dengan harga jualnya yang lebih tinggi.


Contoh dari keuntungan trading dari capital gain, misalnya seorang investor membeli saham LPCK senilai Rp1.600 per lembar dan ternyata setelah beberapa hari, anggaplah 3 hari kemudian, ternyata harganya naik menjadi Rp2.100 per lembar. Nah, selisih dari Rp2.100 dikurang Rp1.600 = Rp500 inilah yang dikatakan sebagai capital gain.


Untuk mengetahui total keuntungan bermain saham sahabat GSN nih, maka tinggal kalikan saja dengan jumlah lembar saham yang kalian telah beli dengan capital gain per lembar yang didapat. Misalnya saja kalian memegang saham LPCK sebanyak 1000 lembar, tinggal kali saja 1000 lembar kali Rp500, maka hasilnya adalah Rp.500.000.


Jumlah segitu mungkin sedikit kalau harus menunggu setahun seperti halnya investasi dari deposito, tapi menariknya dalam trading saham, itu bisa didapatkan dalam hitungan hari bahkan jam saja.


Jika aliran bermain saham yang kalian pilih adalah value investor yang membeli dan menjual saham berdasarkan dari hasil analisa fundamental perusahaan dan nilai wajar sahamnya, maka mungkin waktunya bisa minimal seminggu sampai tahunan.


Tapi, jika aliran bermain saham yang dipilih adalah growth investor yang belinya hanya berdasar dari grafik atau pattern trendline harganya saja, maka waktunya bahkan bisa dalam hitungan menit saja sudah bisa dapat capaital gain.


Hanya saja, walau value investor untungnya tidak secepat growth investor, faktanya hingga saat ini hanya Warren Buffett yang beraliran value investing yang bisa sampai menjadi orang terkaya di dunia.


Main saham tidak seperti deposito. Nilai per bulannya tidak bisa ditentukan persisnya berapa, kadang untung kadang rugi juga. Tapi yang jelas, hasil akhirnya di akhir tahun kita bisa cuan banyak dan lebih tinggi dari nilai deposito bank.


Jika sahabat sudah punya banyak ilmu dan pengalaman dari stock trading dan sudah bisa konsisten menghasilkan keuntungan antara 15-20% per tahun, maka kalau dirata-ratakan perbulannya bisa sampai 1,2-1,7%.


Nah sahabat Gsn,itulah penjelasan singkat mengenai berapa keuntungan investasi saham, semoga bermanfaat dan menjadi referensi. Salam hangat, sampai jumpa kembali di artikel berikutnya ya, Terimakasih.


pencarian yang banak dicari:

  • berapa keuntungan 1 lot saham bca
  • berapa keuntungan 1 lot saham
  • berapa keuntungan saham per bulan
  • kerugian investasi saham
  • berapa persen keuntungan investasi saham
  • keuntungan investasi saham jangka panjang
  • cara menghitung keuntungan saham per lot
  • keuntungan investasi di pasar modal



Ikuti Saluran WhatsApp Kami Garutselatan.info Lainnya di Google News

Komentar

Tampilkan

Terkini

Game

+