Iklan Header

Modul Pembelajaran KIMIA SMA/MA KELAS X

Admin One
Editor: Garutselatan.info Minggu, 24 Januari 2021, 08:45 WIB Last Updated 2021-01-24T10:53:00Z
Baca Juga

GARUTSELATAN.INFO - Materi pada Modul ini akan memberikan pengetahuan pada kalian tentang hakikat ilmu kimia yang bertujuan menyiapkan kalian pada pembelajaran ilmu kimia selanjutnya dengan konsep lebih spesifik dan mendalam. 


Konsep Kimia dalam modul ini diarahkan pada penguatan dan keterkaitan terhadap konten kehidupan sehari-hari, mulai dari identifikasi manfaat positif dan dampak negatif dari bahan dan senyawa kimia pada produk, penggunaan metode ilmiah dalam penanganan masalah lingkungan, pengenalan alat dan bahan kimia serta peranan ilmu kimia dalam berbagai bidang keilmuan lainnya. 


Hasil yang ingin dicapai setelah mempelajari dan menguasai modul ini adalah keluasan sudut pandang terhadap ruang lingkup ilmu kimia, literasi sains dengan kemampuan bertindak tepat atas produk kimia yang ada dan atau digunakan, keterkaitannya dengan fasilitas/kemudahan hidup dan kesejahteraan manusia serta upaya untuk menjaga lingkungan hidup secara sadar. 


PENDAHULUAN 

A. Identitas Modul 

Mata Pelajaran : Kimia 
Kelas : X Alokasi 
Waktu : 6 jam pelajaran 
Judul Modul : Pengenalan Ilmu Kimia 


B. Kompetensi Dasar 

3.1 Menjelaskan metode ilmiah, hakikat ilmu Kimia, keselamatan dan keamanan di laboratorium, serta peran kimia dalam kehidupan.

4.1 Menyajikan hasil rancangan dan hasil percobaan ilmiah 

C. Deskripsi Singkat Materi 

Materi pada Modul ini akan memberikan pengetahuan pada kalian tentang hakikat ilmu kimia yang bertujuan menyiapkan kalian pada pembelajaran ilmu kimia selanjutnya dengan konsep lebih spesifik dan mendalam. 

Konsep Kimia dalam modul ini diarahkan pada penguatan dan keterkaitan terhadap konten kehidupan sehari-hari, mulai dari identifikasi manfaat positif dan dampak negatif dari bahan dan senyawa kimia pada produk, penggunaan metode ilmiah dalam penanganan masalah lingkungan, pengenalan alat dan bahan kimia serta peranan ilmu kimia dalam berbagai bidang keilmuan lainnya. 

Hasil yang ingin dicapai setelah mempelajari dan menguasai modul ini adalah keluasan sudut pandang terhadap ruang lingkup ilmu kimia, literasi sains dengan kemampuan bertindak tepat atas produk kimia yang ada dan atau digunakan, keterkaitannya dengan fasilitas/kemudahan hidup dan kesejahteraan manusia serta upaya untuk menjaga lingkungan hidup secara sadar. 

D. Petunjuk Penggunaan Modul 

Modul ini digunakan sebagai prasarat dalam bekerja di Laboratorium apabila kalian melakukan percobaan dalam pembelajaran kimia. Untuk menggunakan modul ini ikutilah langkah – langkah di bawah ini : 

1. Bacalah peta konsep dan pahami tentang Pengenalan Ilmu Kimia 

2. Perdalam pemahamanmu tentang konsep Pengenalan Ilmu Kimia dengan memahami rangkuman pembelajaran, kemudian kerjakan penugasan mandiri dan latihan soal 

3. Akhiri kegiatan dengan mengisi penilaian diri dengan jujur dan ulangi lagi pada bagian yang masih belum sepenuhnya di mengerti 

4. Kerjakan soal evaluasi di akhir modul. 

E. Materi Pembelajaran 

Modul ini terbagi menjadi 2 kegiatan pembelajaran dan di dalamnya terdapat uraian materi, contoh soal, soal latihan dan soal evaluasi. 

Pertama : membahas Hakikat Ilmu Kimia dan Peranan ilmu Kimia 

Kedua : membahas Metode Ilmiah dan Keselamatan Kerja di Laboratorium


Berikut Modul Kimia SMA Untuk Kelas X




Modul Pembelajaran KIMIA SMA/MA KELAS XI Masuk Kesini

Modul Pembelajaran KIMIA SMA/MA KELAS XII Masuk Kesini


Artikel Menarik Lainnya




Baca Artikel Garutselatan.info Lainnya di Google News

Komentar

Tampilkan

Terkini

Game

+